ITK Lakukan Penandatanganan Nota Kesepahaman Bersama BMKG Wilayah II

by | Jul 18, 2022 | Berita-ITK, fisika, Informasi ITK, Jurusan Sains, Teknologi Pangan, dan Kemaritiman, Kegiatan-ITK, Penelitian-ITK

Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan pada (Minggu, 07/07/2022) berlokasi di Hotel Grand Jatra BSB, Balikpapan melangsungkan penandatanganan nota kesepahaman antara Institut Teknologi Kalimantan dengan Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika Wilayah II (BMKG). Kegiatan dihadiri langsung oleh Kepala BMKG Prof. Dwikorita Karnawati, M.Sc., Ph.D. Beserta jajarannya. Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin kolaborasi antara perguruan tinggi dan instansi BMKG dalam lingkup Tridharma.

Saat ini sendiri sudah berlangsung kerjasama antara Institut Teknologi Kalimantan dan BMKG yaitu mahasiswa dapat melakukan proses pengambilan tugas akhir dan kerja praktik (KP), serta penelitian bersama di daerah Ibu Kota Negara (IKN) dalam bidang mitigasi bencana. Kerjasama ini penting agar kedepannya sumber daya manusia (SDM) yang dicetak oleh kampus dapat mengetahui permasalahan di lapangan, sekaligus meningkatkan produktivitas kampus dalam menghasilkan publikasi yang berkualitas. Sekaligus bersama-sama dapat turun ke masyarakat seperti mengedukasi terkait dengan mitigasi bencana alam.

Gambar Kegiatan Foto Bersama

“Harapan kerjasamanya dapat menghasilkan sumber daya manusia (SDM) yang handal dan profesional dalam bidangnya, serta dapat menghasilkan penelitian yang dapat bersaing secara global, dan memberikan kontribusi nyata kepada masyarakat melalui kegiatan pengabdian bersama” ungkap Dr. Swastya Rahastama, S.Si., M.Si.. (Dosen Program Studi Fisika).

Humas Institut Teknologi Kalimantan

#KampusMerdeka

Bagikan Yuk :
Skip to content