Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan sebagai salah satu Perguruan Tinggi Negeri di Indonesia ini, bertindak sebagai pusat UTBK yang berada di Balikpapan, Kalimantan Timur. Seperti di ketahui bahwa, Indonesia saat ini tengah berada pada pandemi covid-19 yang berdampak pada hampir seluruh sektor, salah satunya di Bidang Pendidikan. Pun dalam hal Penerimaan Mahasiswa Baru pada tahun 2020 ini, mengalami perubahan yang signifikan. UTBK misalnya, harus dijalankan dengan Protokol Kesehatan yang ketat guna meminimalisir pergerakan massa saat tes dilaksanakan. Kebijakan dari LTMPT sebagai Pusat Penyelenggara Tes Masuk Perguruan Tinggi Negeri pun mengalami pergerakan yang cepat guna menyesuaikan dengan kondisi pandemi covid-19 yang ada di Indonesia. Menanggapi hal ini, Institut Teknologi Kalimantan berkomitmen untuk melayani kebutuhan informasi yang cepat dan akurat untuk seluruh Peserta UTBK. “kami berkomitmen untuk selalu hadir menjadi yang pertama bagi peserta UTBK yang melaksanakan tes di kampus ITK dalam hal penyampaian Informasi. Karena kami paham bahwa, kebijakan dari LTMPT ini sangat dinamis, sehingga Peserta UTBK harus cepat menyerap Informasi ter-update sehingga tidak ketinggalan informasi apapun” ungkap Diah A Oktaviany, Humas ITK.
Terpantau dari akun media sosial ITK Instagram, terdapat lebih dari 10 postingan instagram selama bulan juni 2020 yang menginformasikan mengenai UTBK di ITK.
ITK juga mengadakan live streaming guna menjawab kebutuhan update informasi peserta UTBK ITK. Live streaming di adakan pada hari selasa, 30 Juni 2020 melalui akun Instagram dan Youtube official ITK, dengan menghadirkan Koordinator Pelaksana UTBK ITK Barokatun Hasanah dan Humas ITK Diah A Oktaviany.
salah satu topik yang di angkat adalah mengenai Keaslian Surat Keterangan Lulus “yang dimaksud dengan SKL Asli adalah SKL dengan stempel basah dan tanda tangan asli dari pihak berwenang, bukan hasil scan yang di print” ungkap Barokatun. Live streaming tersebut berlangsung selama 1 jam dengan berbagai topik UTBK dan pelaksanaan SUMMIT ITK 2020 di tengah pandemi.
ITK juga menyediakan fasilitas video protokol kesehatan selama menjalankan Tes UTBK serta peta menuju kampus ITK untuk memudahkan peserta. “kami siapkan semaksimal mungkin berbagai media informasi yang mudah di akses bagi seluruh peserta UTBK yang melaksanakan tes di ITK, sebagai contoh video protokol kesehatan Covid-19 selama pelaksanaan UTBK dapat di akses melalui akun Youtube atau Instagram ITK. bisa juga akses link bit.ly/UTBKITK2020” lanjut Diah.
“kami sudah diizinkan menyelenggarakan UTBK di Balikpapan ini oleh Pemerintah Kota Balikpapan melalui satgas Covid-19 Balikpapan, sehingga kami akan jaga betul amanh tersebut. pun tidak lelah, kami memberikan edukasi kepada peserta UTBk di kampus ITK hampir di setiap hari semenjak akhir juni lalu” ungkap Diah.
Layanan Informasi yang cepat dan akurat ini diharapkan dapat membantu para peserta UTBK dalam mendapatkan informasi dari sumber yang valid, sehingga tidak termakan hoax yang banyak tersebar di media sosial.
HAY | Humas ITK.