Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan turut serta dalam program kampus merdeka yang mana salah satunya adalah kegiatan magang bersertifikat. Kementerian BUMN melalui Forum Human Capital Indonesia (FHCI) BUMN memberikan kesempatan kepada mahasiswa dalam Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB) yang melibatkan 146 BUMN dan 300 Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta yang ada di seluruh Indonesia. PMMB merupakan program yang bertujuan untuk memberikan pengayaan wawasan dan keterampilan mahasiswa untuk mempersiapkan dan menciptakan SDM Indonesia Unggul terutama dalam menghadapi persaingan global melalui link and match kurikulum industri dan Perguruan Tinggi. Adapun mahasiswa/i ITK dapat melakukan pendaftaran melalui link berikut s.itk.ac.id/pendaftaranpmmb
Proses pendaftaran adalah sebagai berikut :
- 18 – 24 Januari 2022 : Pendaftaran PMMB
- 26 Januari : Pengumuman hasil seleksi berkas oleh ITK
- 27-28 Januari : Wawancara oleh internal ITK
- 29 Januari : Pengumuman Hasil Seleksi Wawancara
Informasi lebih lanjut :
Email : careercenter@itk.ac.id
Ig : @itkcareercenter
#KampusMerdeka
Humas Institut Teknologi Kalimantan