Balikpapan – Institut Teknologi Kalimantan melalui program studi Teknik Kelautan mengadakan kegiatan In-house training. In-house training adalah suatu bentuk kegiatan pelatihan yang memberikan kesempatan kepada peserta untuk menentukan materi, waktu, dan tempat pelatihan secara mandiri yang bertujuan untuk meningkatkan kompetensi sumber daya manusia (SDM) agar terus berkembang. Untuk meningkatkan kompetensi pekerja lapangannya, salah satu perusahaan pengeboran lepas pantai di Indonesia melakukan in-house training tentang barge stability.
Kegiatan in-house training yang dimulai pada Kamis (18/11/2021) hingga Sabtu (20/11/2021) tersebut merupakan kegiatan pelatihan yang diberikan oleh dosen Teknik Kelautan ITK, Anggoronadhi Dianiswara S.T., M.T., MRINA kepada pekerja lapangan salah satu perusahaan pengeboran lepas pantai di Indonesia. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Balikpapan dan dihadiri oleh Rig Superintendent, Assistant Rig Superintendent, dan Barge Master sebagai peserta.
Peserta yang hadir dibekali dengan wawasan seputar stabilitas pada barge dengan harapan agar materi pelatihan tersebut dapat diimplementasikan oleh peserta pelatihan saat berada di lapangan. Selain itu, peserta pelatihan juga diberikan pemahaman terkait marine operations manual yang tepat agar tercipta operasi yang aman. Kegiatan pelatihan tersebut ditutup dengan ujian tertulis untuk mengetahui sejauh mana pemahaman masing-masing peserta terhadap materi pelatihan.
Harapan untuk kedepannya kegiatan dari in-house training ini akan menjadikan antara pihak kampus dan dunia industri dapat berkolaborasi untuk saling meningkatkan dan mengembangkan kompetensi SDM. Selain itu, dengan adanya kegiatan in-house training ini, ITK dapat berpotensi meningkatkan reputasi serta memperluas relasinya di dunia industri.
#Kampus Merdeka
Humas Institut Teknologi Kalimantan